Pemandangan kota Singapura sangat patut dilihat. Dari menara kolosal hingga monumen nasional yang menaungi pusat perbelanjaan barang antik, Singapura benar-benar negeri penuh keajaiban arsitektur.
1800-an
Lau Pa Sat
Lau Pa Sat bangunan landmark yang telah lama berdiri di jantung Central Business District, telah menjadi saksi lanskap Singapura yang kerap berubah, dari dataran lumpur hingga menjadi metropolitan. Dibangun pada abad ke-19, pasar yang berusia 120 tahun ini dulunya adalah titik pertemuan bagi para penjual kaki lima yang menggunakan gerobak. Sejak itu tempat ini berkembang menjadi tujuan kuliner yang selalu didatangi oleh warga Singapura dan pelancong untuk menikmati hidangan lokal nan otentik. Lau Pa Sat benar-benar tempat meleburnya berbagai budaya—di sini Anda dapat mengagumi kubah yang menjulang tinggi, kolom bergaya Victoria dan detail arsitektur nan halus sambil menyantap hidangan setempat yang terjangkau seperti sate (daging tusuk yang dipanggang) dari setiap gerai yang memenuhi sepanjang ‘jalan satay’ (wilayah yang dikhususkan sebagai wilayah sate yang hanya buka dari jam 19.00 ke atas), dim sum (makanan dengan ukuran mungil yang dapat disantap sekali suap yang disajikan dalam keranjang pengukus atau piring kecil) hingga Bao Luo Wan Xiang, dan hidangan khas Filipina seperti lechon kawali (perut babi goreng) dari Ang Hapag Kainan.
Lau Pa Sat. 18 Raffles Quay, Singapura 048582.
Setiap hari 24 jam.
Raffles Hotel
Untuk pengalaman mewah di Singapura, manjakan diri Anda dengan kemegahan salah satu hotel tercinta di negara ini. Dinamai sesuai nama sang pendiri Singapura, Sir Stamford Raffles, Raffles Hotel (dibangun tahun 1887) merupakan hotel tertua di Singapura. Ciri khasnya adalah arsitektur neo-Renaissance—plafon tinggi, jendela French window yang tinggi, beranda yang luas, dan lantai marmer—merupakan satu-satunya yang tersisa di Singapura. Ambil foto yang cocok di-posting di Instagram pada fasad pintu masuknya nan megah, atau nikmati Singapore Sling ikonis di ruang Bar & Biliar hotel.
Raffles Hotel. 1 Beach Rd, Singapura 189673.
Setiap hari 24 jam.
Awal 1900-an
National Gallery Singapore
National Gallery Singapore mungkin baru akhir-akhir ini membuka pintunya, namun bangunan yang menaungi museum itu, sarat dengan sejarah—didirikan sejak 1900, bangunan ini dulunya adalah Supreme Court dan City Hall. Manjakan diri Anda dalam koleksi seni modern terbesar di Singapura dan Asia Tenggara selagi menyusuri museum yang dipugar dengan indah dan mengagumi arsitektur yang cantik di sekitarnya. Anda juga dapat mendaftar untuk Tur Highlight Keliling Gedung National Gallery, yang akan memberikan wawasan tentang sejarah dan arsitektur bangunan yang kaya.
National Gallery Singapore. 1 Saint Andrew's Road #01–01, Singapura 178957.
Sen-Kam & Sab-Ming 10:00-19:00; Jum 10:00-21:00.
Akhir 1900-an
Esplanade – Theatres on the Bay
Untuk merasakan seni di Singapura, pergilah ke Esplanade - Theatres on the Bay, pusat seni pertunjukan yang luas. Dibuka pada tahun 2002, pusat kesenian ini diberi julukan moniker —‘durian’—karena fasad aluminiumnya, yang mirip dengan buah favorit lokal. Lengkap dengan gedung konser, perpustakaan, area pertunjukan luar ruangan, dan opsi belanja, Anda dapat menghabiskan waktu seharian di sini. Tertarik untuk mempelajari lebih lanjut tentang desain dan pekerjaan arsitektur bangunan ini? Daftar untuk mengikuti tur berpemandu mereka.
Esplanade - Theatres on the Bay. 1 Esplanade Dr, Singapura 038981.
Pusat informasi: Setiap hari 8:30-00:30.
2000-an
Marina Bay Sands®
Siluet mengagumkan di cakrawala Singapura, Marina Bay Sands®, menara miring dan menjulang tinggi dari SkyPark® merupakan kolaborasi arsitektur dan teknik modern. Struktur definitifnya menaungi hotel, pusat konvensi, teater, museum, toko, dan restoran selebritas seperti Bread Street Kitchen, Cut by Wolfgang Puck, dan banyak lagi. Langkahkan kaki Anda ke SkyPark® untuk sudut pandang terbaik di negeri—ini benar-benar tempat yang layak untuk diposting Instagram. Atau, jika Anda ingin memanjakan diri, menginaplah di hotel ini dan pastikan untuk berenang di kolam renang infinity terbesar di dunia.
Marina Bay Sands®. 10 Bayfront Avenue, Singapura 018956.
Setiap hari 10:30-23:00.
Cloud Forest
Bagi Anda yang mencintai alam pasti akan merasa seperti di rumah di Gardens by the Bay. Namun, meskipun Anda penggila tanaman atau bukan, bersiaplah untuk terpukau oleh rumah kaca raksasa, yakni Cloud Forest. Highlight arsitektur Cloud Forest mencakup air terjun dalam ruangan tertinggi di dunia, eksterior kisi-kisi yang menyapu, dan jembatan penghubung nan tinggi yang dipenuhi dengan kehijauan dan diselimuti kabut dingin. Di sini, Anda akan dapat melihat keanekaragaman hayati nan unik dan arsitektur modern nan memukau secara bersamaan.
Gardens by the Bay. 18 Marina Gardens Dr, Singapura 018953.
Setiap hari 9:00-21:00.